Kelas Bilingual: Pengertian, Tujuan & Bedanya dengan Reguler
Kelas bilingual menggunakan dua bahasa, yaitu Bahasa Indonesia dan bahasa asing dalam proses belajarnya. Yuk, cari tahu tujuan dan perbedaannya dengan kelas reguler!
—
Memperkenalkan bahasa asing sejak dini pada anak sangatlah penting. Terutama jika Anda ingin mempersiapkan anak untuk melanjutkan pendidikan atau berkarier di luar negeri. Selain mengikuti kursus bahasa, memilih sekolah dengan kelas bilingual bisa menjadi pilihan yang tepat.
Dalam kelas bilingual, siswa akan belajar menggunakan dua bahasa, yaitu bahasa Indonesia dan bahasa asing seperti Bahasa Inggris, Mandarin atau Jepang. Pendekatan ini membantu anak lebih terbiasa berkomunikasi dalam dua bahasa. Apa arti kelas bilingual dan apa perbedaannya dengan kelas reguler? Yuk, simak informasinya!
Apa Itu Kelas Bilingual?
Kelas bilingual adalah kelas yang menggunakan dua bahasa dalam proses belajar mengajar, yaitu Bahasa Indonesia dan bahasa asing, umumnya bahasa Inggris. Dalam kelas ini, beberapa mata pelajaran seperti IPA, Matematika dan bahasa asing diajarkan dengan bahasa Inggris.
Selain itu, siswa juga diajarkan untuk berbicara menggunakan bahasa asing dalam percakapan dan komunikasi sehari-hari. Tujuannya adalah untuk melatih kemampuan berbahasa serta menambah kosa kata siswa dalam bahasa asing. Program ini bisa dimulai sejak SD hingga SMA.
Dengan belajar di kelas bilingual, siswa lebih terbiasa menggunakan dua bahasa dalam kehidupan sehari-hari, sehingga kemampuan mereka dalam kedua bahasa tersebut bisa berkembang dengan baik.
Baca juga: Alta Global School (AGS): Sekolah Metode Blended Learning Terbaik
Tujuan Kelas Bilingual
Apa tujuan belajar dengan pendekatan bilingual? Yuk, simak informasinya!
1. Mengasah Kemampuan Berbahasa
Selain menguasai bahasa ibu atau bahasa Indonesia, kelas bilingual membantu siswa menguasai bahasa kedua dalam lingkungan akademik dan profesional.
2. Memahami Budaya Lain
Belajar dengan dua bahasa juga mengenalkan siswa pada budaya di balik bahasa yang mereka gunakan. Hal ini membuat mereka lebih terbuka terhadap berbagai sudut pandang dan meningkatkan toleransi budaya.
3. Melatih Kemampuan Berpikir
Menggunakan dua bahasa dalam proses belajar dapat merangsang otak, meningkatkan kreativitas, serta melatih cara berpikir yang lebih fleksibel.
4. Persiapan Studi dan Karier Global
Kemampuan berbahasa asing sangat penting, terutama jika siswa ingin melanjutkan studi ke luar negeri, maupun berkarier secara global. Kelas bilingual membantu siswa mempersiapkan hal tersebut dengan pendekatan akademik yang terarah.
Intinya, belajar dengan metode bilingual memberi banyak manfaat bagi siswa, memperluas wawasan, serta membuka peluang yang lebih besar untuk masa depan mereka.
Apa Bedanya Kelas Bilingual dan Reguler?
Kelas bilingual memiliki beberapa perbedaan dengan kelas reguler, antara lain:
1. Penggunaan Bahasa
Perbedaan paling mencolok dari kelas bilingual dan reguler adalah penggunaan bahasa. Kelas bilingual menggunakan dua bahasa dalam proses pembelajaran, sementara kelas reguler hanya menggunakan satu bahasa sebagai pengantar utama.
2. Fokus Pembelajaran
Selain memahami materi pelajaran, kelas bilingual juga menekankan penguasaan bahasa kedua serta pemahaman budaya yang lebih luas. Di kelas reguler, fokus utamanya adalah pemahaman materi akademik tanpa tambahan pembelajaran bahasa asing secara intensif.
3. Penyesuaian Kurikulum
Di kelas bilingual, materi pelajaran disusun agar mudah dipahami dalam dua bahasa. Misalnya, buku pelajaran, istilah akademik, dan soal ujian bisa menggunakan Bahasa Indonesia dan Inggris. Kurikulumnya disesuaikan agar siswa terbiasa belajar dalam dua bahasa.
Sementara di kelas reguler, kurikulumnya tidak memerlukan penyesuaian karena semua pelajaran diajarkan dalam satu bahasa.
4. Lingkungan Belajar
Kelas bilingual memiliki suasana belajar yang lebih beragam dari segi budaya dan bahasa, karena siswa menggunakan dua bahasa dalam kegiatan belajar mengajar. Sementara itu, kelas reguler cenderung lebih homogen dengan satu bahasa.
5. Metode Pengajaran
Cara mengajar di kelas bilingual juga berbeda. Guru menggunakan strategi khusus, seperti menjelaskan dalam dua bahasa, menggunakan gambar atau contoh konkret, serta mendorong siswa untuk terbiasa berbicara dalam bahasa asing. Tujuannya, agar siswa lebih mudah memahami materi tanpa kesulitan akibat perbedaan bahasa. Sementara di kelas reguler, metode belajarnya hanya menggunakan satu bahasa tanpa strategi khusus.
Jadi, kelas bilingual tidak hanya fokus pada materi pelajaran saja, tapi juga mengembangkan kemampuan bahasa asing dan memahami budaya yang lebih luas.
Kelas Bilingual Alta Global School (AGS)
Setelah mengetahui berbagai keunggulan belajar di kelas bilingual, apakah Anda tertarik untuk memasukkan anak ke sekolah dengan sistem pembelajaran dua bahasa? Jika iya, Alta Global School by Ruangguru bisa menjadi pilihan yang tepat!
Alta Global School merupakan sekolah berbasis online/hybrid untuk jenjang PAUD hingga SMA yang menerapkan Champions Curriculum, yaitu perpaduan kurikulum nasional dan internasional.
Alta Global School menawarkan dua pilihan kurikulum, yaitu nasional dan internasional. Pada kurikulum internasional, siswa akan belajar menggunakan Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris secara bertahap. Selain itu, kelas bahasa Inggris akan dibagi menjadi tingkat dasar dan lanjutan, sesuai hasil asesmen awal siswa. Jadi, setiap anak akan belajar sesuai dengan kemampuannya.
Selain metode belajar yang fleksibel dan fasilitas yang lengkap, siswa akan belajar dengan pengajar kelas dunia yang berpengalaman di bidangnya.
Ready to become the next champion? Yuk, konsultasikan kebutuhan belajar anak dengan tim Alta Global School untuk mendapatkan informasi lebih banyak terkait program belajar yang sesuai!
Want the Best for Your Child?
We are Here to help!
Get free consultation and discover a hybrid international-standard learning experience for your child. Fill out the form now!

